Brosur pengumuman job fair
Pasuruan, Pojok Kiri
Pemkab Pasuruan melalui Dinas Tenaga Kerja kembali menggelar bursa pencarian kerja Pasuruan ‘Job Fair 2018’. Kegiatan ini digelar pada Rabu (07/11) hingga Kamis (08/11) di UPT Disnaker LKD Kabupaten Pasuruan, Jalan Raya Pasuruan-Probolinggo KM 4, Desa Sambi Rejo, Kecamatan Rejoso.
Pada job fair kali ini, sebanyak 4000 lowongan kerja disiapkan termasuk lowongan untuk pencaker disabilitas (cacat fisik, red).
Pelaksana tugas (Plt) Kadisnaker Kabupaten Pasuruan, M Khasani kepada Pojok Kiri, Senin (05/11) mengatakan, kegiatan job fair ini sama sekali tidak dipungut biaya alias gratis.
Untuk sistim pendaftarannya menurut Khasani, para pekerja sudah tidak lagi antri seperti dahulu, para pencari kerja bisa mendaftar secara online di http://hellowork.pasuruankab.go.id, juga bisa di SMK dan SLB yang terdaftar di FK-BKK. Sedang Pelaksanaan job fair ini nanti dimulai pukul 08.00 hingga 15.00 WIB. (Lis)